SMSI Trenggalek Resmi Lantik Kepengurusan Baru 2024–2027 dan Gelar SMSI Award Metro jatim. Com Serikat Media Siber - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Senin, 14 April 2025

SMSI Trenggalek Resmi Lantik Kepengurusan Baru 2024–2027 dan Gelar SMSI Award Metro jatim. Com Serikat Media Siber



Trenggalek, Metro Jatim; 

Indonesia (SMSI) Kabupaten Trenggalek mengukuhkan kepengurusan baru untuk masa bakti 2024–2027 dalam acara meriah di Alun-Alun Trenggalek, Sabtu (13/4/2025) malam. Pelantikan ini turut diramaikan dengan penganugerahan SMSI Award kepada sejumlah anggota DPRD Trenggalek sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi mereka dalam memajukan daerah.  


Dorong Kinerja Wakil Rakyat, SMSI Award Digelar Secara Objektif

Ketua SMSI Trenggalek,Herman Subagyo, menegaskan bahwa pemberian penghargaan ini bertujuan mendorong peningkatan kinerja anggota dewan.  


“Tujuan SMSI Award adalah mengangkat marwah DPRD Trenggalek sekaligus memotivasi anggota dewan untuk lebih giat menyuarakan aspirasi masyarakat,” ujarnya.  


Herman menekankan bahwa penilaian dilakukan secara objektif berbasis respons masyarakat, bukan subjektivitas panitia.“Metodenya menggunakan responden, berdasarkan penilaian langsung warga,” jelasnya.  


Ia juga menegaskan bahwa acara ini tidak menggunakan dana APBD, melainkan hasil kerja sama dengan PT. Graha Multi Talenta.  


Acara ini sekaligus menjadi pembuka Expo Pasar Rakyat yang berlangsung hingga 21 April 2025. Selain menampilkan produk UMKM, expo ini juga menyediakan berbagai wahana hiburan bagi pengunjung.  


“Kami berharap kegiatan ini berdampak positif bagi perekonomian lokal dan menyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD),” kata Herman.  


Sokip, SH., MH, Ketua SMSI Jawa Timur, turut mengapresiasi gelaran yang memberi manfaat langsung bagi masyarakat.  


“Selain menggerakkan UMKM, acara ini juga berkontribusi pada PAD Trenggalek,” ujar Sokip yang juga Wakil Ketua PWI Jatim ini. Ia berharap sinergi SMSI Trenggalek dengan pemangku kepentingan terus diperkuat demi kemajuan daerah.  


Kepengurusan Baru SMSI Trenggalek Dikukuhkan

Sekretaris SMSI Jatim,Tarmuji, menyatakan kepengurusan baru telah disahkan melalui SK SMSI Jawa Timur No. 017/KPTS/SMSI-JAWATIMUR/XII/2024.


Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua SMSI Jatim, Sokip, sebagai simbol estafet kepemimpinan dan semangat baru bagi media siber di Trenggalek.  


Dengan pengukuhan ini, SMSI Trenggalek siap memperkuat peran media dalam mendorong kemajuan daerah, baik melalui pemberitaan yang berkualitas maupun program pemberdayaan masyarakat. (*)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini