Kediri, metrojatim.com.;
KPU Kabupaten Kediri menggelar debat publik kedua untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada serentak 2024 di Convention Hall Simpang Lima Gumul. Debat ini menjadi ajang terakhir bagi pasangan calon untuk mempresentasikan visi dan misi mereka kepada masyarakat.
Ketua KPU Kabupaten Kediri, Nanang Qosim, dalam sambutannya pada Kamis (14/11/2024), mengapresiasi semua pihak yang mendukung pelaksanaan debat ini. "Alhamdulillah, malam ini kita melaksanakan salah satu rangkaian penting dalam Pilkada serentak 2024," ujarnya.
Dengan tema "Menyerasikan Pelaksanaan Pembangunan Daerah Dengan Nasional dan Memperkokoh NKRI," debat ini diharapkan dapat memberikan gambaran jelas tentang program kerja Pasangan Calon (Paslon) nomor 01, Deny Widyanarko-Mudawamah, dan nomor 02, Hanindhito Himawan Pramana-Dewi Mariya Ulfa. Nanang mengajak warga untuk menjaga kondusifitas dan sportifitas selama masa kampanye.
"Mari kita bersama-sama menjaga persatuan, siapa pun yang terpilih, kita tetap saudara," tambahnya. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk menggunakan hak pilih pada 27 November 2024 dan tidak golput. "Sukseskan Pilkada serentak Tahun 2024 dengan memilih," tutup Nanang. (Fran)