Kadiskoperindag Sumenep Dongkrak Ekonomi Libatkan UMKM Dalam Harjad - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Sabtu, 07 Oktober 2023

Kadiskoperindag Sumenep Dongkrak Ekonomi Libatkan UMKM Dalam Harjad



Sumenep, Metro Jatim;

Mendekati Hari Jadi Sumenep (HJS) yang ke-754, Kadiskoperindag Sumenep tetap juntrung melibatkan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Kabupaten Sumenep dalam perayaan akbar tersebut. Bertujuan untuk mendongkrak ekonomi kerakyatan di kota keris ini.


“Pendapatan para pelaku UMKM di Kabupaten Sumenep utamanya dalam setiap rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh pemerintah setempat meningkat dua kali lipat daripada hari-hari biasa,” kata Kepala Diskop UKM Perindag Kab. Sumenep, Chainur Rasyid, saat diwawancarai oleh Media di ruang kerjanya, Kamis (05/09/2023).


"Pihaknya menjelaskan, berdasarkan saran bupati bahwa dalam setiap kali ada even di Kabupaten Sumenep tidak hanya menampilkan sarana hiburan saja. Namun, juga menghadirkan kegiatan yang berdampak positif terhadap para pelaku UMKM.


“Agar UMKM kita terus bergerak dan terus berbuat dalam rangka mendukung penguatan sektor ekonomi di Kabupaten Sumenep,” paparnya.


Kadiskoperindag,  memastikan bahwa seperti halnya pada pagelaran Madura Culture Festival kemarin, pendapatan para pelaku UMKM di Kabupaten Sumenep meningkat dua kali lipat daripada hari biasa. Utamanya makanan kuliner.


Pihaknya juga mengungkapkan bahwa keberadaan UMKM di Sumenep saat ini sudah mencapai 4.000 lebih dan 50 persen sudah berizin. “Jumlah yang ada terus bergerak, artinya terus ada kemajuan untuk UMKM kita. Tentu ini menandakan meningkatnya perekonomian masyarakat Kabupaten Sumenep,” ungkapnya.


Menurutnya, untuk saat ini banyak pelaku UMKM yang sudah paham tentang arti pentingnya perizinan, utamanya dalam pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB). Dan itu bisa dilakukan secara gratis di OSS.


“Bahkan juga dalam upaya pengurusannya, para pelaku UMKM tidak hanya melalui kami (Diskop UKM Perindag), tetapi bisa dilakukannya secara mandiri,” tandasnya.


Karena ada program perizinan halal gratis yang diinisiasi Kementerian Agama, pihaknya berharap para pelaku UMKM segera memanfaatkan sebaik mungkin, khususnya untuk makanan kuliner. “Teruslah berinovasi dan menjaga kualitas mutu. Karena mutu khususnya bagi pelaku kuliner, itu sangat penting baik dari rasa dan kemasan,” harapnya. (Yakoeb)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini