Sumenep, Metro Jatim;
Untuk mempermudah dan mempervalid data ke pemerintahan desa, Dinas Pemberdyaan Masyarakat dan Desa ( DPMD) Kabupaten Sumenep menggelar Bimtek pengembangan desa, guna untuk mempermudah pengembangan Sistem informasi desa DIGDAYA. Bertempat di Balai Desa Talango Kecamatan Talango kabupaten Sumenep Madura, Anggaran Tahun 2021 pada Sabtu (30/10/2021)
What is Digdaya, merupakan suatu sistem aplikasi berbasis website, merupakan halaman informasi yang disediakan melalui jalur internet sehingga bisa di akses semua, selama terkoneksi dengan jaringan internet. Yang berfungsi sebagai media informasi sehingga bagi masyarakat desa meliputi data kependudukan, profil di kelembagaan dan penataan serta pendataan adminitrasi.
Sedangkan Manfaat "DIGDAYA" ada empat item yaitu:
1. Mempercepat Pengelolaan Desa, yaitu pengelolaan data desa seperti data kependudukan, sarana dan prasarana melalui anggaran desa, dan lain sebagainya dan dapat dilaksanakan dengan cepat dan akurat.
2. Mempercepat Pelayanan Pemerintah Desa.
Seperti pelayanan adminitrasi desa konvensional sangat menyita waktu dan melalui aplikasi Digdaya sebagai SID dapat membantu mempercepat waktu pelayanan di desa termasuk produk dokumen.
3. Memanfaatkan Data Desa.
Supaya desa dapat memanfaatkan data yang terdapat dalam sistem keterbukaan publik, tentang perencanaan dan pembangunan serta pengelolaan sumber daya desa secara mandiri.
4. Transparansi Masyarakat Desa.
Yaitu pemerintah desa dapat melaksanakan kewajiban transparansi desa dengan memanfaatkan Website desa yang terintegrasi dengan aplikasi DIGDAYA, sebagai keterbukaan informasi desa.(YAKOEB)