Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, S.H., M.H. |
Sumenep, Metro Jatim;
Pemerintah merencanakan untuk merekrut Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah untuk Perjanjian Kerja (PPPK) akan dilaksanakan bulan Mei hingga Juni 2021. Pemerintah Kabupaten Sumenep, Achmad Fauzi, menyambut baik rencana tersebut. Namun dalam rekruitmen ini, ia menghimbau kepada masyarakat, agar tidak mempercayai para calo atau orang yang mengaku bisa untuk meloloskan untuk jadi CPNS maupun PPPK.
"Rekruitmen ini terbuka untuk umum, termasuk masyarakat Sumenep. Namun harus tetap waspada kepada calo, yang katanya saat ini sudah mulai gentayangan, jangan sampai percaya kepada siapapun. Apalagi oknum calo tersebut masih minta uang untuk kepentingan meloloskan jadi CPNS atau PPPK. Lebih baik bagi warga yang mau ikut tes, hendaknya belajar dengan sungguh-sungguh agar bisa menjawab soal dengan baik," himbau Bupati.
"Apalagi sistem tes saat ini menggunakan Computer Asisted Test (CAT), jadi semua tergantung kemampuan diri dalam menguasai materi. Jadi lebih baik untuk tidak percaya kepada siapapun yang mengaku bisa meloloskan," lanjutnya.
Achmad Fauzi juga memaparkan bahwa rekruitmen ini dilaksanakan secara terbuka dan transparan. Sehingga dipastikan tidak bisa dimainkan, jadi tidak ada istilah anak siapa, anak pejabat, pakai uang berapa, hal tersebut tidak akan bisa meloloskan. Bupati menegaskan, apabila ada oknum yang menjadi calo apalagi meminta sesuatu agar segera dilaporkan kepada panitia, atau langsung kepada aparat penegak hukum (APH).
"Jadi pelaksanaan tes ini nantinya terbuka. Kalau ada oknum ASN yang bermain, silahkan laporkan juga, pasti akan diberi sanksi," tegasnya.
Untuk itu pihaknya menghimbau kepada masyarakat agar hati-hati dengan modus penipuan untuk meloloskan CPNS maupun PPPK. Lebih baik persiapkan kemampuan diri dengan cara belajar dan belajar, agar bisa lolos. (YAKOEB AIS)