Madiun, Metro Jatim;
Dengan memanfaatkan kucuran Dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) dari dana jaringan aspirasi masyarakat bersama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Madiun Tahun Anggaran 2020, sebesar Rp 300.000.000,- dari Fraksi Partai Demokrat, Agus Suprayitno, S.E. dan dari Fraksi Partai Nasional Demokratik (NASDEM), Gunawan, telah dimaksimalkan untuk pavingisasi dan rabat beton jalan disekitar lingkungan Desa Duren Kecamatan Pilang Kenceng Kabupaten Madiun. Lokasi kegiatan pembangunan fisik berupa pavingisasi dan rabat beton jalan dilingkungan RT 07, 16, 17 dan 19 telah diseleksi melalui usulan diforum Musyawarah Desa yang disepakati bersama sebelumnya.
Menurut keterangan dari pihak Kepala Desa Duren, Sukemi, ketika dikonfirmasi oleh awak media Metro Jatim pada Selasa (22/12/2020) mengatakan, "Pengerjaan pembangunan pavingisasi dan rabat beton jalan dilakukan menggunakan sistem swakelola, dimana mulai dari Tim Pengelola Kegiatan (TPK), dan tenaga pekerjanya menggunakan tenaga masyarakat dilingkungan lokasi Desa Duren sendiri," ujarnya.
"Sebagai harapan Kepala Desa dan masyarakat Desa Duren khususnya, untuk kedepannya biarpun ditengah suasana Pandemi Covid-19 masih berlangsung, agar dana yang diusulkan melalui kerja sama dalam wadah jaringan aspirasi masyarakat dengan anggota dewan masih tetap ada. Juga tak lupa rasa terima kasih kepada kedua anggota dewan yang telah membantu terlaksananya pembangunan jalan sehingga pembangunan di Desa Duren kedepan dapat lebih maju," pungkasnya. (Slamet Ismantono)