Satlantas Polres Ngawi Sedekah Mengais Berkah di Hari Jumat - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Minggu, 13 September 2020

Satlantas Polres Ngawi Sedekah Mengais Berkah di Hari Jumat


Ngawi, Metro Jatim;
Jajaran Satlantas Polres Ngawi kembali hadir ditengah-tengah masyarakat para abang becak  dan keluarganya  di  Gapura Alun-alun Merdeka Ngawi, Jumat (11/9/2020). Terlihat  rombongan anggota Polantas Polres Ngawi yang dipimpin Kasat Lantas, AKP. Risky Fardian Caropeboka, SIK, didampingi KBO Lantas Sucipto, Kanit Lantas IPTU Nur Hidayat  dan anggota lantas  Polres Bumi Orek-orek Negeri Ngawi Ramah.

Rombongan  puluhan Anggota Lantas menenteng kurang lebih 150 nasi kotak yang akan dibagi-bagikan kepada para abang becak beserta istri dan masyarakat lain yang membutuhkan untuk makan pagi. Terlihat pantauan awak media, kegiatan yang bertajuk “Jumat Sedekah” ini  yang dilakukan oleh jajaran anggota polantas Polres Ngawi tersebut dihiasi penuh suasana  keakraban  serta keramahan para anggota bersama abang becak dan cukup mengesan seperti halnya keluarga, tanpa adanya rasa pembedaan satu dengan lainya. 

Disela-sela jumat sedekah tersebut, Kasat Lantas dan anggotanya juga sosialisasikan wabah pandemic Covid-19 yang melanda dunia dan Indonesia. Kasat mengatakan, "Lebih-lebih di Kabupaten Ngawi juga tertimpa musibah tersebut. Abang becak beserta keluarganya dan masyarakat lainnya diwajibkan untuk memakai masker kemanapun, entah di rumah atau pun berpergian dan menjaga stamina tubuh agar tetap sehat, dengan banyak minum air bersih yang direbus atau air mineral, hindari minuman manis minimal mengurangi, jangan malas bergerak  atau rajin berolah raga dan hindari makanan tidak sehat,” ucap Bang Risky, sapaan akrab Kasat Lantas Polres Ngawi.

Lebih lanjut dikatakan Kasat Lantas AKP. Risky Fardian Caropeboka, SIK., kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilakukan rutin setiap hari Jumat. Pembagian makanan atau nasi kotak bagi masyarakat yang membutuhkan, bertajuk “Jumat Sedekah” dan pada hari ini berketepatan Hari Laluntas Nasional yang ke 65, yang jatuh pada tanggal 22 September. 

"Kegiatan  ini merupakan wujud kepedulian pihak  jajaran Polres Ngawi  dapat berbagi sedikit kebahagian kepada sesama, memberikan rasa impati dan meringankan beban pada masyarakat yang terdampak social ekonomi maupun keamanan yang timbul akibat  wabah pandemi corona atau  cavid-19, yang perlu kita anti sipasi dengan baik.” pungkas nya. (jm)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini