Jombang, Metro Jatim;
Pilkades serentak telah dilaksanakan di kabupaten Jombang, dalam pesta demokrasi masyarakat di kabupaten tersebut khususnya desa Pulorejo Kecamatan Tembelang lebih dewasa di dalam menentukan pilihannya ini menunjukkan bahwa warga masyarakat tumbuh dan berkembang dalam hal demokrasi.
Merupakan salah satu dari 286 desa yang melaksanakan pilihan kepala desa (Pilkades) serentak berjalan dengan lancar, aman terkendali dan sukses.
Jumlah hak pilih sesuai DPT 2557 di desa Pulerejo hadir memberikan hak pilihnya 2178 dari 2557. Menurut DPT perolehan masing-masing calon nomor 1 : 751, nomor 2 : 1382 serta yang tidak sah 45 suara.
Janji Utomo, Ketua panita PILKADES Pulorejo kecamatan Tembelang ketika dikonfirmasi mengatakan, "Terima kasih kepada seluruh warga masyarakat desa Pulorejo yang antusias telah memberikan hak suaranya dalam pemilihan kepala desa Pulorejo, dan kami atas nama panitia pemilihan kepala desa Pulorejo mengucapkan terimah kasih kepada jajaran keamanan, mulai dari linmas, kepolisan dan TNI yg telah mengaman kan jalannya pelaksanaan pilkades hingga berjalan, aman lancar, dan suasana tetap kondusif, ujarnya. (HASAN DAENG)