100 Persen Negatif, Siswa SMK Muhammadiyah VI Rogojampi Bebas Narkoba - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Kamis, 03 Oktober 2019

100 Persen Negatif, Siswa SMK Muhammadiyah VI Rogojampi Bebas Narkoba


Banyuwangi, Metro Jatim;

Untuk menyelamatkan asset Negara agar tidak terjerembab dalam penggunaan obat terlarang "Narkoba" sangatlah dibutuhkan kepedulian Sebagai bentuk antisipasi penyelamatan anak bangsa, siswa SMK Muhammadiyah VI Rogojampi, menggelar lanjutan screening dan tes urine, Rabu (2/10/19). 

Klinik Pratama dr. Didik Sulasmono (KDS) sebagai pelaksana teknis yang beralamat di desa Gitik Rogojampi. Kegiatan tersebut didukung oleh beberapa lembaga seperti Lembaga Rehabilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika Bhayangkara Indonesia (LRPPN-BI) serta Badan Penelitian Aset Negara (BPAN) Lembaga Aliansi Indonesia (LAI) DPC Banyuwangi. 

Pemeriksaan kesehatan anti narkoba yang dilaksanakan diaula SMK Muhammadiyah VI tersebut sebagai bentuk keseriusan dalam mengantisipasi penyebaran narkoba dikalangan selolah, maka untuk menindaklanjuti kegiatan yang dilaksanakan pada hari selasa 1/10/2019. dr Didik Sulasmono sebagai ketua tim melanjutkan pemeriksaan beberapa siswa yang belum melakukan pemeriksaan sebelumnya, yang dilaksanakan pada hari rabu 2/10/2019.

Mohammad Hikhsan selaku ketua LRPPN-BI Banyuwangi menjelaskan, dari 1500 siswa SMK Muhammadiyah VI Rogojampi, untuk tahap pertama yang dilakukan pemeriksaan baru kelas XI.

“Pemeriksaan hari ini sebagai kelanjutan kegiatan kemarin Selasa. Untuk hari ini, sisanya ada 130 siswa. Karena kemarin sebanyak 320 siswa sudah usai kita tes urine. Untuk siswa kelas X dan kelas XII menyusul,” bebernya.

Hasil pemeriksaan total kelas XI siswa SMK Muhammadiyah VI, lanjut Ikhsan, panggilan akrab ketua LRPPN-BI Banyuwangi ini, dinyatakan negatif 

“Alhamdulillah, dua hari peneriksaan yang kita laksanakan, berjalan dengan lancar dan tertib. Hasilnya, 100 persen negatif” pungkasnya.

Sebelumnya, untuk menuju sekolah Bersih dari narkoba (Bersinar), 1500 Siswa SMK Muhammadiyah 6 Rogojampi di Kabupaten Banyuwangi, terhitung mulai kelas X, XI dan kelas XII, Selasa (1/10/19), mengikuti pemeriksaan kesehatan.

Sebagai pelaksana, secara tripartit antara Klinik Pratama dr Didik Sulasmono (KDS) Gitik Rogojampi yang dipimpin Diah Fitrianingsih AMd, Keb dan Lembaga Rehabilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Bhayangkara Indonesia (LRPPN-BI) DPD Banyuwangi, yang dipimpin Mohammad Hikhsan, bersama Badan Penelitian Aset Negara (BPAN) Lembaga Aliansi Indonesia (LAI) DPC Banyuwangi, melalui Divisi Kesehatan yang diketuai dr. Didik Sulasmono. (Agus Salim)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini